Kumpulan Khutbah Ilmiah
Teks-teks khutbah jum'at, khutbah idul fitri, idul adha maupun teks-teks ceramah yang saat ini banyak beredar di masyarakat, lebih banyak berisi tentang materi-materi agama secara umum dan berkaitan keutamaan amal, semua itu tidaklah salah bahkan sangat baik sekali. Akan tetapi disini kami ingin menambah khazanah baru dengan mengetengahkan khutbah-khutbah dan ceramah dengan tema-tema khusus sesuai bidang keilmuan, seperti Seri Khutbah Tafsir, Seri Khutbah Syarah Hadits, Seri Khutbah Aqidah, Seri Khutbah Fiqh dan Seri Khutbah Akhlak-Tasawwuf.
Hal ini menurut kami penting, karena bergeliatnya semangat keber-agama-an di tengah umat saat ini haruslah juga diimbagi dengan peningkatan keilmuan agama, baik di kalangan dai maupun umat, sekalipun tidak utuh atau kaffah, paling tidak mendekati lengkap. Jika ini bisa dilakukan, maka yang kemudian akan lahir adalah pemahaman ke-agama-an yang utuh, bukan pemahaman yang parsial dan sepotong-potong tentang agama. Pemahaman parsial inilah yang sebenarnya berbahaya, bukan hanya untuk pribadinya, tetapi juga negara, bangsa dan lebih-lebih agama itu sendiri.
Kami sangat menyadari keterbatasan yang kami miliki, dengan kempuan yang hanya setitik debu sepertinya usaha tersebut akan sulit terealisasi. Dengan semata-mata nyuwun tetep lan tambahe Iman, Islam lan Ikhsan, nyuwun padanging manah kanthi rohmat lan maghfirohe Allah, nyuwun wilujeng dunyo lan akherat maka kami memohon ma'unah dari Allah, saran-kritik, sumbang saran, doa maupun sumbangan tulisan dari para alim, ulama, kyai dan ustadz, maka kami yakin, usaha untuk membumikan agama dan ilmu Allah, insyaallah bukanlah sesuatu yang mustahil. Amin..amin..amin.. ya mujibas sailin. (al-Faqir kang Djalil)